Post date: 31/12/2015 - 08:43

Sebagai prodi baru, Pendidikan Seni (PSn) Program Pascasarjana UNY berkewajiban untuk segera mengajukan akreditasi. Beberapa waktu yang lalu borang akreditasi sudah dikirimkan ke BAN PT. Setelah melalui penilaian intern di BAN PT, dilanjutkan dengan asesmen lapangan untuk mengecek kondisi riil sesuai informasi yang tertuang dalam borang.

Pada hari Jumat-Sabtu, 10-11 Juli 2015, Tim Asesor BAN PT berkesempatan memvisitasi prodi Pendidikan Seni (PSn). Dr. Djuli Djatiprambudi, M.Sn. dari UNESA dan Dr. Nuning Y. Damayanti Adisasmito, Dipl. Art. dari ITB yang diberikan wewenang untuk menilai akreditasi tersebut.

...
Post date: 31/12/2015 - 08:36

Untuk mewujudkan world class university, PPs UNY selalu memperluas jaringan kerjasamanya dengan instansi luar negeri. Dalam hal ini prodi S2 Pendidikan Seni (PSn) melakukan penjajakan kerjasama dengan Universiti Teknologi MARA (UiTM) Malaysia. Kamis, 15 Oktober 2015 delegasi UiTM berkunjung ke PPs UNY yang diterima langsung oleh Direktur, Prof. Dr. Zuhdan K. Prasetyo, M.Ed. didampingi kaprodi PSn, Prof. Dr. Trie Hartiti Retnowati, yang ditemani Dr. Ayu Niza Mahfauzia, dan Drs. Bambang Prihadi, M.Pd.

“Sebagai pimpinan PPs UNY, kami sangat wellcome atas rencana kerjasama ini. Semoga bisa menjadikan media sharing untuk...

Post date: 13/02/2015 - 10:41

Setelah mendapatkan izin penyelenggaran 19 prodi jenjang magister, Pengelola Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta mempunyai tanggungjawab untuk segera mengajukan akreditasi bagi prodi tersebut.

Di PPs UNY hampir setiap hari disibukkan dengan pengisian borang akreditasi. Dengan digawangi oleh kaprodi masing-masing, tim akreditasi dari 19 prodi baru itu  selalu memaksimalkan waktu yang ada untuk menyelesaikan pekerjaan ini.

Dimulai dari prodi Bimbingan dan Konseling yang telah dahulu mendapatkan SK Penyelenggaraan Prodi, Dr. Muh. Farozin berbagi kerja dengan timnya. Sudah...

Pages